Rabu, 18 Februari 2009

Makna cinta dalam hidup

Siapa yang tidak kenal yang disebut cinta! Jelas kata cinta tak asing lagi ditelinga para kaula remaja saat ini. Namun cinta itu tidak selamanya dan tidak hanya dikaitkan dengan lawan jenis. Namun liku liku kehidupan didunia ini bisa kita rasakan dan hadapi tidak lain karena adanya cinta. Allah swt menciptakan masing masing insan didunia pastilah lengkap dengan hati, akal, perasaan dan tentu perasaan cinta sudah ada dalam hati setiap manusia di alam semesta ini. Namun cinta biasanya selalu diidentikkan dengan hubungan asmara antara lawan jenis. Nggak kan! Padahal kisah percintaan asmara itu belum tentu benar benar didasari oleh perasaan cinta dari hati yang sebenarnya. Namun cinta tak sebatas lelucon, alat mempermainkan perasaan seseorang, atau sekedar pujangga puitis belaka. Cinta itu banyak makna namun akan sulit dipahami tentang apa cinta itu sebenarnya? Cinta merupakan sesuatu yang abstrak namun sulit dicerna secara logis. Merasakannyapun butuh perasaan mendalam.
Disini kita dapat mengkategorikan kelompok cinta. Karena cinta tak sebatas angan belaka.
Kategori cinta :
1. Cinta sesama ciptaan ALLAH SWT.
Maksudnya kita cinta pada semua apa apa yang ada didunia ini seluruh isi ciptaan-Nya. Bisa sesama manusia, hewan, tumbuhan,dan segala ciptaan Maha besar penguasa alam raya ini. Cinta orang tua tergolong juga disini.

2. Cinta lawan jenis.
Penjabarannya bahwa hal ini harusnya nggak dijelasin panjang lebar semua udah tahu and udah ngrasain kan! Tapi apakah kalian yakin benar benar cinta tak sebatas melontarkan kata 'LOVE' lewat mulut! Ya memang sebagian bisa benar benar mengaplikasikan cinta dengam benar namun tak sedikit pula yang menjadikan cinta sebagai alat menjalankan misi dramatis mempermainkan perasaan. Kata cinta dapat mengubah dunia seakan menghentikan waktu. Sadarilah hal itu bila cintamu hanya sebuah omong kosong tak berisi makna mendalam dari hatimu. "Cinta abadi nggak harus memiliki" ya biasanya banyak yang bilang begitu dan emang itu bisa jadi dasar landasan memahami cinta.

Maka bersyukurlah orang yang bisa mencari, menemukan,dan menerapkan dengan baik. Cinta adalah hal yang tak pernah kita sadari kapanpun dan dimanapun kita berada. Kita juga tidak tahu kalau sebenarnya kita telah memberikan alur cinta kita kepada setiap orang yang berkeliaran disekitar kita. Tanpa kita panjang pikir orang orang tersebut, entah kita benci, sebel, dsb yang jelas sedikit rasa cinta dari kita sebenarnya hadir kepada mereka. Namun semua itu tak pernah kita sadari.
Ayo kita gunakan cinta untuk menitih langkah dengan pelan namun bisa mengarungi derasnya arus kehidupan ini. Tanpa cinta kita mati dan artinya nggak hidup.
Cinta for our life.